Disk Space Penuh ? Menghapus File di Cpanel Hosting.

Disk Space Penuh ? Menghapus File di Cpanel Hosting.

Disk Space Penuh ? Menghapus File di Cpanel Hosting. Apa itu cpanel, dan apa fungsi cpanel, apa saja fiturnya. Cpanel adalah salah satu kontrol panel berbasis Linux, dengan cpanel anda bisa mengelola semua data yang ada dihosting, dan cpanel paling banyak digunakan oleh provider hosting.

Dengan cpanel, anda bisa dengan mudah mengelola hosting, dengan tools yang disediakan oleh cpanel. Cpanel saat ini sudah sangat familiar, sebab banyak digunakan oleh provider hosting di Indonesia. Beberapa fitur yang disediakan cpanel cukup intuitif, mudah dipahami seperti file manage, pengelolaan akun email, dan pengelolaan data seperti Disk Usage.

Disk Usage

Disk Usage adalah salah satu fitur canggih, yang disediakan oleh kontrol panel Cpanel, fitur tersebut untuk melihat data data dihisting. Jadi ketika disk space hosting anda penuh, dan jika anda ingin melakukan penghapusan data, anda bisa melihat melalui Disk Usage. Difitur ini sangat baik, anda bisa melihat di folder mana saja data yang paling banyak, dan dari sana anda akan bisa menghapus data.

ketika anda menginginkan menghapus data, hanya dengan klik nama folder nya, anda akan dialihkan ke folder dimana data tersebut berada. Berikut step yang harus dilakukan.

Baca juga : Mengatasi Error codeigniter Message: mkdir(): Invalid path

Login ke cpanel

Langkah pertama dalam melakukan penghapusan data, tentu saja harus login terlebih dahulu ke cpanel. Dari cpanel anda bisa melihat, berapa disk space yang sudah digunakan, jika diperlukan melakukan penghapusan data, maka anda bisa melalui fitur Disk Usage.

Disk Usage

Disk Usage

Seperti yang sudah dijelaskan, Disk Usage adalah fitur cpanel, fitur yang bisa diandalkan untuk melihat data dihosting. Semua folder akan terlihat di fitur ini, berikut dengan data didalam foldernya. Step selanjutnya akan diarahkan ke tampilan Disk Usage.

Tampilan Disk Usage

Berikut adalah tampilan dari Disk Usage, sudah jelas bukan, terdapat folder-folder didalam hosting. Jika ingin masuk ke dalam sub folder nya, silahkan klik saja tanda “>”, nanti akan terlihat sub foldernya. Step selanjutnya, klik folder yang ingin dihapus. dalam contoh akan menhapus data yang ada di folder trash.

Fiel Manager

File manager adalah fitur cpanel, dimana fitur ini bisa melakukan transaksi data, seperti upload, delete, dan donwload. Anda bisa saja langusng menghapus data dari file manager, namun tentunya anda tidak tahu pasti, data di folder mana yang membuat disk space penuh. Maka dari itu peran Disk Space sangat berpengaruh, untuk mengetahui data difodler mana saja yang penuh.

File manager

Pada bagian ini, adalah proses penghapusan datanya, dapat dilihat dari gambar tersebut, ada satu data disana. Tahap selanjutnya, klik kanan pada data nya, lalu klik delete, jangan lupa centang permanent. Permanent tersebut agar data terhapus dari hosting, tidak kembali masuk ke folder trash. Jika data difolder tersebut banyak, maka ada tools select all, dilkik saja nanti semua data akan terpilih, dan siap untuk dihapus.

Kesimpulan

Pada dasarnya, Cpanel adalah suatu alat untuk pengelolaan data, serta terdapat fitur-fitur lain didalamnya. namun pengelolaan data bisa dilihat dari Disk Usage, sebagai alat untuk melihat folder mana saja yang besar datanya, sehingga bisa dilakukan tindak lanjut oleh pemilik hosting.